Saturday, January 2, 2016

9 Rahasia Amal Jika Doa Tidak Dikabulkan

Masalah selalu datang silih berganti. Sebagai makhluk beriman tentulah kita mengharapkan pertolongan dan bantuan dari sang Maha Pencipta Allah SWT. Namun seringkali kita berdoa kepada Allah dan seringkali pula doa kita seperti tidak dikabulkan. Entah mengapa alasannya, hanya Allah yang mengetahui. Artikel berikut ini akan mengupas tuntas amalan terkait terkabulnya doa kita. Semoga setelah mengamalkan, doa kita dikabulkan oleh Allah.


1. Tetap Yakin
Tugas kita sebagai hamba-Nya berdoa, hak mutlak Allah untuk mengijabahnya.

2Tak Pernah Berhenti Berdoa
Allah ingin kita selalu berdoa pada-Nya, boleh jadi kalau dikabulkan kita tidak berdoa lagi.

3. Berpikir Positif
Tidak dikabulkan karena kalau dikabulkan membawa fitnah untuk kita, tidak jadi kaya, boleh jadi setelah kaya jadi sombong.

4. Selalu Bersabar
InsyaAllah dikabulkan hanya waktu kemudian, atau

5. Allah hanya kabulkan di akhirat saja, jadi doa sebagai tabungan akhirat.

6. Allah kabulkan dalam bentuk lain, Allah tahu baik buruknya untuk kita,

7. Kalau tidak juga tetaplah baik sangka,

8. Muhasabah Diri
Dan saatnya untuk muhasabah diri, mungkin hidup kita dari rizki tidak halal, Rasulullah mengisahkan seseorang yang rambutnya acak-acakan dan berdebu lalu menengadahkan tangannya ke langit untuk berdoa, “Ya Rabi, ya Rabi.’ Padahal, makanannya haram, minumannya haram, pakaiannya haram dan keluarganya diberi makan dari sumber yang haram. Bagaimana doanya akan dikabulkan?” (HR Muslim, At-Tirmidzi, dan Ahmad). Mungkin ibadah kita masih diiringi ma’siyat, atau masih sering menyakiti orang lain atau aurat kita masih belum terjaga.

9. Perbaiki Diri
So perbaiki diri, sungguh sungguhlah taat dan jangan pernah putus asa dalam berdoa. Baca dg iman, “Berdoalah kalian kpd-Ku, pasti KU ijabah doa kalian!!”(QS al Mu’min : 60). SubhanAllah, terus terus terus berdoa karena kita tidak tahu kapan, dimana dan bagaimana doa kita diijabah Allah…insya Allah, aamiin.

Sumber :  K.H. Muhammad Arifin Ilham

Bahan Bangunan Lainnya :

9 Rahasia Amal Jika Doa Tidak Dikabulkan
4/ 5
Oleh